Blitar
Wali Kota Blitar Berangkatkan Kirab Bendera Sepanjang 520 Meter
Memontum Blitar – Menjelang Hari Kemerdekaan RI, Wali Kota Blitar, Santoso, membagikan 1.000 Bendera Merah Putih. Bendera Merah Putih tersebut, dibagikan kepada tokoh agama, tokoh masyarakat, pelajar dan para pengguna jalan yang melintas di depan Balai Kota Kusumo Wicitro, Senin (15/08/2022) tadi.
Sebelum melakukan pembagian, Wali Kota Blitar bersama Forkopimda Blitar, menyerahkan Bendera Merah Putih secara simbolis kepada perwakilan kelurahan se-Kota Blitar di dalam Balai Kota Kusuma Wicitro. Dijelaskan Wali Kota Blitar, pembagian Bendera Merah Putih ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Menteri Dalam Negeri dan amanah dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).
Lebih lanjut Wali Kota Santoso menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk menumbuh kembangkan semangat nasionalisme dan patriotisme, bahwa kemerdekaan Indonesia diraih dengan susah payah sehingga harus dijaga. “Kami berharap dengan kegiatan ini, maka dapat menumbuh kembangkan semangat nasionalisme dan patriotisme,” jelasnya.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Blitar juga berpesan kepada generasi muda, untuk tampil di depan dalam menjaga semangat nasionalisme. Khususnya, para pemuda Kota Blitar sebagai tempat dikebumikannya Bung Karno.
Baca juga :
- Mas Dhito bersama Kader PDI-Perjuangan Iringi Ketum Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno
- BNN Blitar Gelar Tes Urine untuk Awak Bus di Terminal Patria
- Diduga Ada Pelanggaran Prosedur Perbankan dari Pihak BSI, Warga Blitar Tempuh Jalur Hukum
- Merasa Tertipu oleh Kontraktor di Malang, Seorang User Bakal Tempuh Jalur Hukum
- Pencarian Delapan Nelayan Hilang Dihentikan, Bupati Arifin Minta Pencarian secara Society Community
“Kepada anak-anak muda, harus tampil di depan dalam menjaga semangat nasionalisme. Anak-anak muda harus tahu bahwa untuk merdeka tidak mudah. Utamanya pemuda Kota Blitar, harus jadi contoh,” tegasnya.
Usai membagikan 1.000 Bendera Merah Putih, Wali Kota Blitar bersama Forkopimda memberangkatkan Kirab Bendera Merah Putih sepanjang 520 meter yang dilakukan siswa MAN Kota Blitar. Sebelumnya, Wali Kota Blitar juga mengukuhkan pasukan Paskibraka yang akan bertugas pada upacara detik-detik peringatan Kemerdekaan RI dan penurunan bendera pada 17 Agustus mendatang.
“Jadi hari ini kita lakukan pengukuhan Paskibraka, pembagian bendera dan kirab bendera 250 meter yang dilakukan siswa MAN Kota Blitar,” ujarnya. (jar/gie)
- Hukum & Kriminal5 tahun
Tak Boleh Dekati Stadion, Massa Bonek Bakar Motor di Jalan Kalibrantas Kota Blitar
- Hukum & Kriminal4 tahun
Mantan Walikota Blitar Laporkan Walikota Blitar, Terkait Dugaan Penipuan Rp 600 Juta
- Hukum & Kriminal5 tahun
Bocah 10 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa di Sungai Lekso
- Berita4 tahun
Diduga Terpapar Covid, Seorang Dokter di Kota Blitar Meninggal Dunia
- Pemerintahan4 tahun
IGD RSUD Ngudi Waluyo Ditutup 3 Hari, 30 Nakes Positif Covid-19
- Pemerintahan4 tahun
Kapolres Blitar Kota Gelar Asistensi dan Cek Kesiapan Kampung Tangguh
- Hukum & Kriminal4 tahun
Pemkot Blitar Belum Bentuk Tim Kuasa Hukum, Masih Nunggu Hasil Kajian
- Hukum & Kriminal4 tahun
Gergaji Jati Curian di Depan Rumah, Pria di Blitar Dibekuk Polisi