Blitar

Sasar Pelajar, Dua Pengedar Pil Double L Ditangkap Polres Malang

Diterbitkan

-

Sasar Pelajar, Dua Pengedar Pil Double L Ditangkap Polres Malang

Memontum Malang – Dua pria yang diduga pengedar pil double L, yakni Fahrul (26) warga Desa/Kecamatan Kalipare, Kabupaten Malang dan Ricky Dedi (27) warga Desa Ngadri, Kecamatan Binangun, Kabupaten Blitar, harus berurusan dengan petugas Polres Malang. Dari keduanya, polisi berhasil mengamankan 842 butir pil double L.

Kapolsek Kromengan, AKP Hari Eko Utomo, mengungkapkan jika penangkapan dua tersangka dilakukan di dua lokasi yang berbeda. “Dari tersangka Fahrul, kami mengamankan barang bukti 6 butir double L. Sedangkan dari tersangka Ricky diamankan 836 butir double L,” kata AKP Hari Eko Utomo, saat dihubungi, Selasa (24/05/2022) tadi.

Baca juga :

Berdasarkan hasil pengembangan, kedua tersangka itu menyasar pelajar untuk mengedarkan pil double L nya. “Awalnya penangkapan dua tersangka ini bermula atas temuan kami, terhadap seorang pelajar. Dari situ, saat dikonfirmasi, diketahui bahwa asalnya dari seorang tersangka bernama Fahrul,” imbuhnya.

Dari hasil pengembangan, petugas akhirnya berhasil menangkap Fahrul dan setelah dikembangkan berhasil mengamankan Ricky, dengan total BB berupa 842 pil double L. Atas perbuatannya, kedua tersangka ini dikenakan Pasal 196 Sub Pasal 197 UU RI Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan. “Ancaman hukumannya maksimal 15 tahun penjara,” terangnya. (cw1/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas