Blitar

Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XI Jatim Ekskavasi Tahap IV Candi Gedog Kota Blitar

Diterbitkan

-

Balai Pelestarian Kebudayaa

Memontum Blitar – Ekskavasi Candi Gedog di Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar, terus berlanjut. Kali ini, Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XI Jatim melakukan ekskavasi tahap ke empat dengan menurunkan alat berat, untuk mengeruk timbunan tanah yang bukan lapisan budaya di lokasi situs Candi Gedog.

Arkeolog Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XI, Nugroho Harjo Lukito, mengatakan bahwa ekskavator hanya mengeruk bagian atas tanah yang bukan termasuk lapisan budaya. “Mulai hari ini, kami dibantu ekskavator mini untuk mengeruk timbunan tanah bekas ekskavasi sebelumnya di lokasi,” kata Nugroho Harjo Lukito, Rabu (08/03/2023) tadi.

Baca Juga :

Lebih lanjut Nugroho menyampaikan, pengerukan lapisan timbunan tanah akan berlangsung beberapa hari ke depan. “Timbunan tanah tersebut lumayan banyak. Selain itu, tim juga mulai menggali di sisi barat dari pusat temuan struktur yang diperkirakan bangunan induk candi,” jelasnya.

Dirinya menegaskan, tim kembali menemukan struktur di sisi barat bangunan induk candi. Namun, mereka belum mengetahui apakah temuan struktur tersebut, menyambung dengan bangunan induk atau terpisah dari bangunan induk. “Kami temukan kembali struktur di sebelah barat yang mengarah ke utara. Kami belum tahu struktur itu menyambung dengan bangunan induk atau bagian bangunan terpisah,” jelasnya. (jar/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas